PEMBENTUKAN DESA TANGGUH BENCANA DI KABUPATEN GROBOGAN SEBAGAI LANGKAH MAJU DALAM MITIGASI BENCANA


Pembentukan Desa Tangguh Bencana di Kabupaten Grobogan Sebagai Langkah Maju dalam Mitigasi Bencana

 
Kabupaten Grobogan, 23 September 2023 - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Grobogan melakukan kegiatan pembentukan Desa Tangguh Bencana sebagai upaya proaktif dalam menghadapi potensi bencana alam. Langkah ini menjadi tonggak penting dalam memperkuat kesiapsiagaan dan mitigasi risiko bencana di wilayah Kabupaten Grobogan.

Dalam rangka peningkatan kapasitas untuk pencegahan dan kesiapsiagaan bencana di Kabupaten Grobogan, BPBD Kabupaten Grobogan membentuk 2 Desa Tangguh Bencana di 2 Kecamatan yaitu Desa Sarirejo Kecamatan Ngaringan (3-5 Agustus 2023) dan Desa Jono Kecamatan Tawangharjo (13-15 September 2023). Dalam  acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak terkait, seperti perwakilan masyarakat, tokoh agama, Babinkamtibmas, Babinsa, Bidan Desa, PKK, serta Karang taruna.

Kalak BPBD Kabupaten Grobogan, Endang Sulistyoningsh, S.T., M.T mengatakan langkah ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah untuk meminimalkan risiko bencana dan melindungi warga Grobogan dari potensi ancaman alam. Dia juga menggarisbawahi pentingnya partisipasi aktif masyarakat dalam mengembangkan Desa Tangguh Bencana sebagai bentuk kolaborasi untuk menjaga keselamatan bersama.
 
Desa Tangguh Bencana merupakan sebuah konsep yang mengintegrasikan berbagai aspek, termasuk pendidikan masyarakat tentang potensi bencana, perencanaan tata ruang yang aman, infrastruktur yang tangguh bencana, serta kesiapan dalam merespons dan mengatasi bencana saat terjadi.
 
Kalak BPBD Kabupaten Grobogan dalam sambutannya  beliau menjelaskan bahwa sudah terbentuk 19 Desa dari 273 Desa yang ada di Kabupaten Grobogan. Selanjutnya, program ini akan diperluas ke desa-desa lain di kabupaten Grobogan. Harapan kedepan dalam satu tahun bisa dilakukan lebih dari 2 Desa sekaligus.

Melalui program ini, diharapkan masayarakat di Desa Kabupaten Grobogan dapat lebih siap dalam menghadapi bencana alam, sehingga kerugian yang ditimbulkan dapat diminimalkan, serta keselamatan dan kesejahteraan masyarakat dapat terjaga dengan baik.

 


hasil toto macau data macau slot gacor 4d slot gacor