Selasa (11/11/2025), Kepala Seksi Darurat BPBD Kabupaten Grobogan menjadi narasumber dalam kegiatan dengan tema “Peran Masyarakat dalam Penanganan Bencana” yang dilaksanakan di Desa Medani, Kecamatan Tegowanu.
Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya peran aktif dalam upaya penanggulangan bencana di lingkungan masing-masing. Dalam penyampaian materinya, Kasie Darurat BPBD Grobogan menekankan bahwa masyarakat merupakan garda terdepan dalam menghadapi potensi bencana. Oleh karena itu, kesiapsiagaan, pengetahuan dasar kebencanaan, serta koordinasi antarwarga menjadi faktor penting dalam meminimalkan dampak bencana.
Selain memberikan materi, kegiatan juga diisi dengan sesi diskusi dan tanya jawab yang diikuti secara antusias oleh peserta. Warga Desa Medani diharapkan mampu menjadi contoh desa yang tangguh, mandiri, serta sigap dalam menghadapi bencana melalui penguatan kapasitas dan kerja sama lintas elemen masyarakat.
BPBD Kabupaten Grobogan terus berkomitmen untuk mendorong peningkatan kapasitas masyarakat di seluruh wilayah Kabupaten Grobogan agar tercipta desa tangguh bencana yang siap menghadapi berbagai potensi ancaman di masa mendatang.
Salam Tangguh, Salam Kemanusiaan.






